- Dua eks Lazio, Juan Sebastian Veron dan Diego Simeone, mengatakan kalau Maradona masih layak memimpin tim Tango.
- Lazio telah menyiapkan seorang pemain, jika saja Pandev hengkang dari Lazio. Dia adalah striker asal Yunani Theofanis Gekas. Gekas terikat kontrak di Bayer Leverkusen sampai 2011 mendatang dan bisa didapatkan dengan nilai transfer sekitar 2 juta. Gekas pernah menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Utama Yunani musim 2004/05. Ia juga pernah menjadi top skor di Bundesliga musim 2006/07.
- Striker Sampdoria, Giampaolo Pazzini yang mencetak sebuah gol ke gawang Lazio kala bermain imbang 1-1 akhir minggu lalu, harus dilarikan ke rumah sakit setelah laga. Meski menambah koleksi golnya menjadi empat, Giampaolo Pazzini tidak bisa menghabiskan malamnya karena memperoleh cedera setelah beduel dengan Fernando Muslera. Sebuah pukulan dari kiper asal Uruguay itu telak bersarang di hidung. Pazzini langsung tergeletak di lapangan sambil mengerang kesakitan dan mendapat perawatan medis. Hasil pemeriksaan medis di Roma, menyatakan Pazzini harus beristirahat selama satu bulan.
- Presiden Sampdoria, Riccardo Garrone menyesalkan keputusan sang pengadil lapangan karena tidak memberikan dua penalti kepada Il Samp saat mereka menahan imbang Lazio dengan skor 1-1 di Olimpico.
- Villareal akan tampil tanpa Ariel Ibagaza saat bertandang melawan Lazio di matchday ke-3 grup G Europa League, hari kamis ini (22/10).
- Gelandang Lazio yang dibeli dari Malaga musim panas lalu, Eliseu Pereira diperkirakan akan kembali ke La Liga, menyusul dirinya gagal mendapat tempat di tim inti Lazio.
- Gelandang Lazio, Francelino Matuzalem memaparkan keinginananya untuk membela negaranya Brazil.
- Giampaolo Pazzini mengharapkan permohonan maaf kiper lazio, Fernando Muslera karena pukulan telaknya di hidung Pazzo.
- Claudio Anellucci mengatakan kalau kepindahan Pablo Aimar ke Lazio tinggal 50% lagi. Saat ini Lazio sedang menunggu kedatangan agen Aimar, Gustavo Mascardi untuk membicarakan masalah transfer kliennya itu ke Lazio.
- Pasquale Foggia mengharapkan dirinya tampil saat Lazio menjamu Villareal di Europa League hari Kamis ini.
- Lazio diundang untuk melakukan laga uji coba dengan klub lokal asal kota Riyadh, Arab Saudi 17 November nanti. Laga itu dilakukan di tengah istirahat Internasional.
Bookmark this post: |
0 komentar:
[+/-]Click to Show or Hide Old Comments[+/-]Show or Hide Comments
Posting Komentar