Readership

Guest online

Followers

followers on facebook

site info

27 September 2009

Preview: Lazio vs Palermo


Kick Off 27 September 2009 20.00 WIB
Live on Tensports (Telkomvision)

Roma - Tidak akan ada emosi berlebihan ketika Davide Ballardini menyambut Palermo, tim yang pernah ditanganinya akhir pekan ini (27/9). Ia lebih suka fokus mempersiapkan Biancoceleste, yang kehilangan performa terbaiknya sejak beberapa giornata yang lalu.
Masa sulit resmi menjadi krisis di Lazio sejak akhir pekan lalu. Davide Ballardini sekarang memiliki tugas berat ketika ia harus memainkan pemain yang bugar, karena sebagian skuadnya mengalami kelelahan dan cedera. Lazio telah kehilangan defender Lionel Scaloni, Sebastiano Siviglia, serta gelandang Cristian Brocchi, dan striker Stephen Makinwa akibat cedera. Sedangkan defender Aleksander Kolarov terkena hukuman tidak boleh bermain di dua pertandingan. Lazio juga akan mengistirahatkan Matuzalem dalam laga ini akibat kelelahan. Kabar baiknya adalah kembalinya sang kapten Tommaso Rocchi. Sang pemain bahkan sudah hadir saat Lazio melakukan latihan di Formello.
Lazio sepertinya akan memainkan formasi baru 4-4-2 yang diterapkan sang pelatih. Sejak kemarin, tim sudah melakukan latihan dengan formasi ini. Dengan Foggia di sayap kanan, Dabo dan Baronio di tengah, serta Mauri di kiri, formasi ini dapat berubah menyerang menjadi 4-3-2-1, dimana Foggia akan bermain di belakang Cruz bersama Zarate nantinya, sedangkan Dabo digeser ke kanan.
Pada lini pertahanan, posisi yang ditinggalkan Kolarov akan diisi oleh Radu. Diakite dan Cribari akan memandu dari posisi center back.
Sedangkan itu, Palermo akan tampil tanpa striker Edinson Cavani. Gelandang Giovanni Tedesco dan striker Abel Hernandez istirahat akibat cedera. Zenga semakin dibuat pusing dengan kondisi timnya, ditambah tuntutan dari presiden Maurizio Zamparini. Pelatih Palermo ini dikabarkan mulai menghadapi rumor pemecatan.

5 partai terakhir kedua tim:
Lazio
23 September v Parma (H) - 1-2 (Serie A)
20 September v Catania (A) - 1-1 (Serie A)
17 September v Red Bull Salzburg (H) - 1-2 (Europa League)
12 September v Juventus (H) - 0-2 (Serie A)
30 Agustus v Chievo (A) - 2-1 (Serie A)

Palermo
23 September v Roma (H) - 3-3 (Serie A)
20 September v Parma (A) - 0-1 (Serie A)
13 September v Bari (H) - 1-1 (Serie A)
30 Agustus v Fiorentina (A) - 0-1 (Serie A)
23 Agustus v Napoli (H) -2-1 (Serie A

Players on fire:
Modibo Diakite (Lazio)
Bek Perancis ini hampir selalu ditampilkan sejak awal liga. Dimana rekannya Siviglia sedang mengalami cedera dan Cribari berjuang untuk menemukan kembali performa terbaiknya, raksasa 22 tahun ini telah menunjukkan bahwa ia dapat memperbaiki pertahanan buruk Lazio. Walaupun menderita otot kelelahan, pelatih sepertinya tetap akan memainkannya, dalam upaya untuk menjaga penyerang berbahaya Palermo, Fabrizio Miccoli.

Prakiraan Formasi:
Lazio (4-4-2): 86 Muslera; 2 Lichtsteiner, 25 Cribari, 87 Diakitè, 26 Radu; 17 Foggia, 33 Baronio, 5 Mauri, 6 Dabo; 74 Cruz, 10 Zarate.
Cad: 1 Bizzarri, 81 Del Nero, 8 Matuzalem, 23 Meghni, 7 Eliseu, 99 Perpetuini, 9 Rocchi
Pelatih: Ballardini
Cedera: Makinwa, Brocchi, Scaloni, Siviglia, Firmani.
Skorsing: Kolarov.
Peringatan: -

Palermo (4-3-1-2): 83 Rubinho; 16 Cassani, 24 Kjaer, 5 Bovo, 42 Balzaretti; 9 Nocerino, 8 Migliaccio, 23 Bresciano, 30 Simplicio; 20 Budan, 10 Miccoli.
Cad: 46 Sirigu, 3 Goian, 88 Blasi, 6 Pastore, 14 Bertolo, 7 Cavani, 19 Succi
Pelatih: Zenga
Cedera: Hernandez, Liverani, Tedesco, Cavani.
Skorsing: Carrozzieri.
Peringatan: Kjaer.

Wasit: Bergonzi di Genova.
Stadion: Olimpico, Roma.

Bookmark this post:
StumpleUpon Ma.gnolia DiggIt! Del.icio.us Blinklist Yahoo Furl Technorati Simpy Spurl Reddit Google

 

Copyright 2009-2010 © Laziale for Laziale All Rights Reserved